PRINGSEWU, GirPos.com – Pemerintah Pekon Sukaratu, kecamatan Pagelaran, kabupaten Pringsewu Herli Yazid, S.pd, laksanakan peletakan batu pertama untuk pembangunan Pos Kesehatan Desa (Poskesdes), Senin (06/05/2024).
Dengan anggaran sebesar Rp.145.500.000, Dana Desa tahap 1 direalisasikan membangunan gedung Poskesdes yang merupakan hasil musyawarah Desa, berdiri di atas lahan 186 m², diatas tanah hibah, dengan luas 8×8 meter di Dusun Dua (II).
Turut hadir kegiatan peletakan batu pertama pembangunan gedung Poskesdes, Tokoh masyarakat, beserta Aparatur pekon setempat.
Kepala Pekon Sukaratu, Herli Yazid menerangkan bahwa, pembangunan gedung Poskesdes akan dijadikan penyatuan kader, Seluruh para kader seperti Posyandu lansia dan lain sebagainya akan ditempatkan di Poskesdes.
“Poskesdes akan difungsikan menjadi wadah bagi kesehatan masyarakat setempat, Pelayanannya meliputi upaya promotif, preventif dan kuratif yang dilaksanakan oleh tenaga kesehatan dengan melibatkan kader atau tenaga sukarela lainnya, ” terang Herli Yazid.
Ia menambahkan, Poskesdes dipastikan akan melayani segala keluhan masyarakat menyangkut kesehatan warga sebelum penanganan lebih lanjut di Puskesmas untuk kemudian dirujuk ke rumah sakit.
“Poskesdes akan berfungsi penting terhadap tingkat kesadaran masyarakat tentang kesehatan, meminimalisir sulitnya memperoleh penanganan kesehatan seperti persoalan urgent semisalnya, bencana, dan keadaan gawat darurat secara mandiri,” imbuh Herli Yazid. (Red)